Posts

Showing posts from July, 2023

Implementasikan Program Quick Wins Presisi Triwulan III TA.2023, Polda Kaltim Ikuti Sosialisasi Secara Virtual

Image
  Balikpapan - Dalam rangka mengimplementasikan Program Quick Wins Presisi Triwulan III TA.2023, Polda Kaltim Ikuti Sosialisasi pengarahan dari Posko Presisi Mabes Polri secara virtual zoom meeting, bertempat di Rupatama Polda Kaltim, Selasa (01/08/23). Kegiatan tersebut dihadiri langsung Irwasda Polda Kaltim Kombes Pol Zulkifli, S.St.M.K., S.H., M.M., Kabid TIK selaku Kaposko Presisi Polda Kaltim Kombes Pol Syaiful Wahyudi, S.I.K., M.H., serta diikuti para Pejabat Utama Polda Kaltim serta Kapolres Jajaran. Irwasda Polda Kaltim Kombes Zulkifli mengatakan, sesuai dengan arahan bapak Kapolri serta Ka Posko Quick Wins Presisi Mabes Polri kemarin bahwa pelaksanaannya selama 70 hari terhitung mulai dari 22 Juli sampai dengan 30 September 2023 yang terdiri dari 4 Kebijakan, 8 Program dan 32 Kegiatan. Untuk target kepercayaan publik akhir periode Quick Wins Presisi TW III 2023 berdasarkan survei Indikator minimal sebesar 80% atau meningkat 3,6% dari survei Juli 2023 sebesar 76,4%. "Agar ...

Tanggap Deteksi Dini Karhutla, Wakapolda Kaltim Hadiri Pembukaan Gladi Posko Karhutla Prov.Kaltim Tahun 2023

Image
  Kukar - Wakapolda Kaltim Brigjen Pol Drs. Mujiyono, S.H., M.Hum., hadiri Gladi Posko Kebakaran Hutan & Lahan Prov.Kalimantan Timur Tahun 2023 di PT.INHUTANI 1 UMHTI (Unit Management Hutan Tanaman Industri) Batu Ampar - Mentawir, Kel.Karya Merdeka Kec.Samboja Barat, Senin (31/07/23).  Turut juga Hadir dalam kegiatan tersebut, Wagub Prov. Kaltim H. Hadi Mulyadi, Brigjen TNI Susilo Kasdam VI/MLW, Kapolres Kukar AKBP Hari Rosena, Deputi Bidang Lingkungan Hidup & SDA IKN Dr. Myrna Asnawati Safitri dan Kasub Dir Kelola Hutan Kementrian PPN Pungky Widiaryanto.  Selain itu tampak juga Ir. Supriyadi Ka UPTD Pengembangan Perlindungan Tanaman Perkebunan Prov. Kaltim, H. Joko Istanto Ka OPD Dishut Prov. Kaltim, Agus Tianur Kepala Pelaksana BPPD Prov. Kaltim Serta tamu undangan lainnya.  Kegiatan itu diikuti Peserta KPH Se-Prov Kaltim kurang lebih 300 Orang.  Wakil Gubernur Kaltim menjelaskan bahwa kebakaran hutan dan lahan telah menjadi isu nasional dan merupakan ...

Kobarkan Semangat Kemerdekaan, TNI-Polri di Samarinda Bagikan Bendera Merah Putih

Image
  Samarinda – Dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-78, Bhabinkamtibmas Polsek Sungai Pinang mengajak masyarakat untuk menggelorakan semangat kemerdekaan dengan membagikan bendera merah putih. Upaya ini bertujuan untuk meningkatkan rasa cinta tanah air serta memupuk semangat nasionalisme di kalangan masyarakat. Hal ini dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Kelurahan Sempaja Utara, Bripka Lamsihar Sinaga berkolaborasi dengan elemen masyarakat dan mahasiswa, Minggu (30/07/2023). Bendera merah putih merupakan simbol kebesaran dan kebanggaan bangsa Indonesia. Dengan membagikan bendera tersebut, diharapkan masyarakat dapat lebih menghargai dan menyadari pentingnya kemerdekaan yang telah diraih oleh para pahlawan bangsa. Selain itu, hal ini juga menjadi sarana untuk menumbuhkan rasa persatuan dan kesatuan dalam menjaga keutuhan negara. Melalui kegiatan ini, Bhabinkamtibmas Polsek Sungai Pinang ingin memberikan contoh nyata kepada masyarakat tentang pentingnya ber...

Kapolsek Loa Kulu Hadiri Peresmian Penampungan Air Bersih dan Pasar Desa Sungai Payang

Image
  Kukar – Kapolsek Loa Kulu AKP Rahmat Andika Prasetyo hadiri Peresmian air bersih di desa Sungai Payang dan Pasar Sungai Payang Kecamatan Loa Kulu, Sabtu (29/7/2023). Dalam hal itu, AKP Andika menerangkan bahwa pihaknya melaksanakan pengamanan demi kelancaran pelaksanaan kegiatan kunjungan yang dilakukan oleh Bupati Kutai Kartanegara Edi Damansyah beserta rombongan di desa Sungai Payang. Kegiatan peresmian itu dihadiri oleh Para Kepala Dinas Jajaran Pemkab Kukar, Camat Loa Kulu H Adriansyah, Adri Wartowardoyo Pimpinan PT MMSGI Grup dan Aris Subagyio KTT PT MHU serta Para kepala Dusun desa Sungai Payang hinga Para ketua RT Desa Sungai Payang. Mengikuti rangkaian acara dan melakukan pengamanan hingga akhir, Kapolsek Loa Kulu mengatakan semoga apa yang telah di bangun oleh pemerintah ini memudahkan bagi masyarakat desa Sungai Payang.

Rutin Gatur Lalin Pagi, Ciptakan Kelancaran Lalu Lintas di Wilkum Polres Paser

Image
   Paser – Dalam rangka memberikan pelayanan prima kepada masyarakat, Anggota Satlantas Polres Paser menggelar pengaturan lalu lintas di pagi hari, Senin (31/7/2023). Dalam pelaksanaan kegiatan ini personil Sat Lantas melaksanakan pengaturan di Jalan – Jalan yang di padati dengan pengguna jalan dan sekolah – sekolah dengan membantu menyebrangkan anak-anak sekolah sehingga memberikan rasa aman dan nyaman kepada anak-anak yang sedang berangkat ke sekolah. Kasat Lantas AKP Toni Joko Purnomo, S.H mengatakan bahwa selain melaksanakan Pengaturan lalu lintas petugas Polantas juga mengingatkan kepada pengguna jalan untuk taat dalam berlalu lintas ini merupakan salah satu bentuk pelayanan Polantas kepada masyarakat di jalan raya. Dengan ditempatkan personel Sat Lantas di persimpangan maupun di depan sekolah dan di titik-titik keramaian serta daerah rawan kecelakaan di pagi hari dapat memberi rasa aman dan nyaman bagi warga masyarakat pengguna jalan yang sedang melakukan aktivitasnya. K...

Simpan 5,83 Gram Sabu di Kantong Celana, Seorang Satpam di Bontang Diamankan Polisi

Image
 Bontang - Polres Bontang berhasil mengungkap kasus peredaran narkoba di Loktuan. Kali ini seorang pria berinisial FA 26 tahun ditangkap di rumahnya, pada Sabu 29 Juli 2023 pukul 02.30 wita. Tersangka ditangkap saat sedang bersantai di depan rumah. Saat dilakukan penggeledahan badan ditemukan 1 bungkus sabu di kantong celana sebelah kiri. Sementara 5 bungkus sabu lainnya ditemukan di dalam kamar. Sabu disimpan di atas kasur bersama timbangan digital.  "Total narkoba yang kami amankan ada 5,83 gram," sebut Kapolres Bontang AKBP Yusep Dwi Prastiya melalui Kasat Resnarkoba Iptu M Yazid.  Dikatakan Yazid pria yang bekerja sebagai satpam itu memperoleh sabu dengan cara sistem jejak. Dia mengambil barang haram itu di dekat pohon di Jalan Slamet Riyadi, Loktuan. "Masih kami kembangkan kasus ini," katanya.  Tersangka dijerat pasal 114 ayat (1) atau pasal 112 ayat (1) UU RI nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika dengan ancaman maksimal 20 tahun penjara.

Wujudkan Care Free Day di Kabupaten Paser Berjalan Lancar, Polisi Berikan Pengamanan

Image
  Paser - Polres Paser melaksanakan kegiatan Pengamanan kegiatan Wisata Olah Raga Care Free Day dan Kuliner   dalam rangka pertumbuhan ekonomi Masyarakat (UMKM) di Jalur dua Jl. Jendral Sudirman Tanah Grogot Kabupaten Paser, Minggu (30/7/23) Kapolres Paser AKBP Kade Budiyarta SIK, melalui Kasi Humas AKP Kamin mengatakan bahwa  kegiatan pengamanan  Car Free day ini  adalah kegiatan rutin yang di laksanakan setiap hari minggu di Jalur dua Jalan  Jendral  Sudirman Tanah Grogot,  kegiatan ini sangat positif dan bermanfaat untuk masyarakat selain sebagai tempat berolah raga juga bermanfaat  bagi para  pelaku UMKM yang ada di Kabupaten Paser. Kasi Humas juga menghimbau kepada masyarakat pemakai jalan untuk selalu tertib dan mentaati peraturan lalu lintas" Tutup Kasi Humas AKP Kamin.

Gerakan Peduli Stunting, Bhayangkari Daerah Kaltim Gelar Baksos dan Pengobatan Gratis di Desa Tengin Baru

Image
  Penajam - Bhayangkari Daerah Kalimantan Timur mengambil langkah nyata dalam memerangi stunting dengan Gerakan Bhayangkari Peduli Stunting.  Dalam upaya ini, Kapolda Kaltim Irjen. Pol. Drs. Imam Sugianto, M.Si., bersama Ketua Bhayangkari Daerah Kaltim Ny. Ade Imam Sugianto, turut ambil bagian dalam kegiatan bakti sosial dan pelayanan pengobatan gratis di Desa Tengin Baru, Jumat (28/7/2023). Kondisi stunting yang masih menjadi masalah serius di Indonesia mendorong Bhayangkari Daerah Kaltim untuk ikut berperan aktif dalam membantu masyarakat dan pemerintah dalam mengatasi masalah tersebut.  Gerakan Bhayangkari Peduli Stunting ini bertujuan untuk memberikan perhatian lebih pada anak-anak di bawah usia lima tahun yang mengalami gangguan pertumbuhan dan perkembangan akibat kekurangan gizi. Desa Tengin Baru telah dipenuhi dengan kehadiran para anggota Bhayangkari dan tim medis dari berbagai bidang. Kapolda Kaltim beserta Ny. Ade Imam Sugianto menyapa warga desa dengan hangat, ...

Polsek Damai Meringkus Dua Pelaku Aksi Pencurian

Image
  Polres Kutai Barat –  Polsek Damai meringkus komplotan PT. Kruing Lestari Jaya, divisi 4  Kamp. Besiq  Kec. Damai Kab. Kutai Barat Kapolsek Damai IPDA  Hariyo Jipang Panolan, S.H., mengatakan, dua pelaku yaitu S (28), dan  AP (23) telah ditangkap dengan barang bukti hasil curian. “Para tersangka mencuri  Roll Up (racun rumput) sebanyak (7 Jerigen) 140 liter, barang Rolipos (racun rumput) sebanyak (2 Jerigen ) 40 liter, 3 Jack Stand 3 ton (alat dongkrak), barang karpet satu (1) rol,2 battery 6v micron herbi (accu), 1 set mata bor, 1 buah contact cleaner (pembersih karat) dan sepatu boot sebanyak 17 buah, Kerugian perusahaan mencapai kurang lebih Rp. 16.651.740” kata Kapolsek damai. Peristiwa itu kemudian dilaporkan pihak perusahaan ke Polsek Damai. Petugas kemudian melakukan pemeriksaan tempat kejadian perkara (TKP) dan memintai keterangan saksi. “Dari pemeriksaan itu, kami mendapatkan petunjuk bahwa pelaku pencurian yang merupakan karyawan harian di ...

Polsek Kuaro Bersama Pemerintah Daerah Gelorakan Program Polri Peduli Stunting

Image
 Polres paser. – Dalam rangka mendukung Program Polri Presisi 2023  yaitu Polri Peduli Stunting. Polsek Kuaro bersama Pemerintah Daerah melaksanakan kegiatan sambang ke Desa-desa yang ada di Kecamatan Kuaro pada hari, Rabu (26/7). Hadir dalam kegiatan sambang tersebut, Kapolsek Kuaro IPTU Andi Ferial, S.H, Wakil Bupati Paser Hj. Syarifah Masitah Assegaf, S.H, Camat Kuaro H. Muhammad Sidik, S.H, mewakili Danramil Kuaro Serda Gianto dan Kepala PKM Kuaro Dr. Adnan. Kapolsek Kuaro mengatakan bahwa kegiatan sambang tersebut merupakan upaya mendekatkan diri kepada masyarakat dengan menggelar pembagian makanan tambahan kepada balita yang ditemui. "Dalam kesempatan itu dilaksanakan penyerahan minuman tambahan berupa Susu maupun bahan pokok lainnya kepada anak-anak balita dengan harapan pemberian minuman tambahan tersebut dapat meningkatkan asupan gizi dalam upaya pencegahan terhadap gejala gizi buruk (stunting)," ucap IPTU Andi Ferial. Ditempat terpisah, Kapolres Paser AKBP Kade Budi...

Wujudkan Forest City IKN, Polda Kaltim Bersama Bhayangkari Daerah Kaltim Tanam Bibit Pohon Endemic

Image
 Penajam - Kapolda Kaltim Irjen Pol Drs. Imam Sugianto, M.Si, menghadiri acara penanaman bibit pohon endemic di kawasan Ibu Kota Nusantara (IKN), Jumat (28/7/2023). Kegiatan ini merupakan wujud kontribusi Bhayangkari daerah Kaltim dalam mendukung terwujudnya zona rimba IKN, dalam rangka merayakan Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari (HKGB) ke-71. Dalam suasana yang penuh semangat, Kapolda didampingi istri selaku Ketua Bhayangkari Daerah Kalimantan Timur, serta beberapa pejabat utama Polda Kaltim tiba di lokasi acara penanaman pohon bibit endemic. Dalam sambutannya, Irjen Pol Drs. Imam Sugianto, M.Si, menyampaikan pentingnya menjaga kelestarian lingkungan dan ekosistem alam di kawasan IKN. Penanaman pohon bibit endemic ini bertujuan untuk melestarikan keanekaragaman hayati, memperkuat ekosistem, serta mengurangi dampak negatif perubahan iklim.  Kapolda juga menegaskan komitmen Polda Kaltim dan Bhayangkari Kaltim untuk mendukung program pemerintah dalam menjaga kelestarian alam. Kegi...

Serap Aspirasi Warga Kampung Baru Tengah Balikpapan, Polda Kaltim Gelar Jumat Curhat

Image
   Balikpapan - Polda Kaltim melaksanakan kegiatan Jumat Curhat bersama warga Balikpapan. Kegiatan ini dipusatkan di Gedung Kantor Kelurahan Kampung Baru Tengah Kec. Balikpapan Barat, Jumat (28/7/2023).  Kegiatan dipimpin Kabag Binops Ditbinmas Polda Kaltim AKBP Anhar Nurdan yang didampingi Wadir Polairud Polda Kaltim serta Kapolsek Balikpapan Barat. Rombongan disambut hangat oleh masyarakat di lingkungan tersebut termasuk Pak Lurah dan Camat Kampung Baru Tengah. “Kami aparat keamanan semaksimal mungkin melaksanakan di segala bidang untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Pihaknya mempersilahkan kepada masyarakat mengutarakan hal-hal yang perlu disampaikan.  Salah satu warga menanyakan pengurusan SIM yang masa waktunya telah habis, apa proses pembuatannya cukup diperpanjang atau seperti buat baru. Sedangkan Ketua RT 49 menanyakan tentang keselamatan Speedboat/Klotok, terkait Pelampung. Apakah bisa dari pihak Kepolisian memfasilitasi baik untuk penumpang...

Kapolres Pimpin Serah Terima Jabatan Kabag dan Kasat Samapta Polres Kukar

Image
  Kukar - Kapolres Kutai Kartanegara AKBP Hari Rosena S.H., S.I.K., M.SI memimpin upacara serah terima jabatan (sertijab) Kabag Ops dan Kasat Samapta. Upacara sertijab tersebut digelar di ruang Catur Prasetya, Kamis (20/7/2023). Adapun pejabat yang diserah terimakan yakni Kabag Ops Kompol Donny Dwija Romansa kini di gantikan Kompol Subari dan Kasat Samapta Kompol Salamun yang akan menjalani masa purna bhakti kini digantikan Iptu Encek Indrayani. Pada kesempatan itu, Kapolres mengatakan, mutasi jabatan di lingkungan Polri merupakan dinamika organisasi, sebagai bagian dari pembinaan yang berlangsung secara sistematis di lingkup internal Polri. ”Terima kasih kepada  pejabat lama yang telah berdedikasi selama bertugas di Polres Kutai Kartanegara dan semoga akan lebih sukses ditempat yang baru," ujarnya. Sambungnya, Untuk para pejabat baru selamat menempati jabatan barunya dan segera menyesuaikan diri dan kenali ruang lingkup ditempat tugas baru, segera kenali tokoh agama, tokoh ad...

Sat Reskoba Polres Paser Kembali amankan pemilik Sabu Seberat 1,92 Gram

Image
   Paser - Sat Resnarkoba Polres Paser berhasil meringkus seorang pria berinisial Z alias J pelaku penyalahgunaan narkotika di sebuah  Rumah di  Jl. Hos Cokroaminoto Rt. 002 Rw. 002 Kec Tanah Grogot Kab Paser Kaltim Jumat, (21/7). Adapun barang bukti berupa , 2 (dua) paket plastik klip yang berisi serbuk kristal warna putih bening di duga narkotika jenis shabu dengan berbagai macam ukuran dan berat; ( BB BRUTO 1,92 GRAM ), 1 (satu) bungkus bekas kopi tubruk merk “GADJAH” warna Hitam, 1 (satu) buah HandPhone Merk “REDMI NOTE 8 PRO” warna Hijau dengan NO IMEI (865932043630449) NO HP (085754073748), 1 (satu) Unit Sepeda Motor Merk “SUZUKI SATRIA F 150” dengan Nopol KT 4782 YQ warna Hitam, Uang tunai sebesar Rp.1.550.000,- (satu juta lima ratus lima puluh ribu rupiah). Kapolres Paser AKBP Kade Budiyarta, S.I.K, melalui Kasat Resnarkoba AKP Suradi, S.H., mengatakan bahwa berawal dari penangkapan Sdra. H  pada hari kamis tanggal 20 Juli 2023 sekira pukul 23.30 Wita di...

Beli Pertalite di SPBU Berkali Kali Penimbun, Operator dan Pengawas Ditangkap Polisi

Image
   Bontang - Sat Reskrim Polres Bontang membongkar kasus penimbunan BBM pertalite yang terjadi di SPBU Tanjung Laut. 5 orang diringkus Tim Rajawali. Awalnya polisi membekuk pengetap BBM berinisial Su 37 tahun warga Berebas Tengah, Bontang Selatan, pada Selasa (18/7/2023) pukul 22.50. "Kami curigai dia berkali-kali melakukan pengisian di SPBU yang sama," ungkap Kapolres Bontang AKBP Yusep Dwi Prastiya melalui Kasat Reskrim Iptu Hari Supranoto. Setelah digeledah, ditemukan 12 jeriken berukuran 5 liter isi BBM jenis pertalite. Tangki mobil kijang miliknya pun telah dimodifikasi, sehingga bisa memuat lebih banyak bahan bakar. Dalam sehari, Su bisa melakukan pengisian hingga 4 kali, dengan jumlah 40 sampai 60 liter pertalite. Hal itu bisa dilakukan karena adanya kerja sama dengan para operator SPBU. Akibatnya, tiga operator di SPBU tersebut ikut ditangkap. Yaitu Ru (35) warga Berebas Tengah, An (24) Warga jalan poros Bontang, dan MFA (20) warga Tanjung Laut. "Sebetulnya kan t...

Jaga Keamanan Pembangunan IKN, Satgas Ops.Nusantara Mahakam Patroli Dialogis Dengan Para Pekerja

Image
   PPU – Personil Satuan Tugas Operasi Nusantara Mahakam Polda Kaltim melaksanakan Patroli Sambang Dialogis Kamtibmas Kepada Para Pekerja serta pengamanan di beberapa titik penting di kawasan Ibu Kota Negara (IKN). Kegiatan patroli dan pengamanan tersebut guna mendukung pembangunan Ibu Kota Negara yang baru dan memastikan situasi kondusif, Kamis (20/07/2023). Serta mengantisipasi adanya gangguan – gangguan yang dapat menghambat pembangunan Ibu Kota Negara yang baru. Selain itu, personil juga melakukan peninjauan titik batas Kawasan Inti Pusat Pemerintahan (KIPP) yang dilanjutkan dengan Koordinasi bersama Babinsa Kecamatan Sepaku untuk monitoring kondusifitas Kamtibmas di sekitar wilayah pembangunan IKN. Lanjutnya juga dilaksanakan koordinasi dengan penduduk sekitar Kawasan Ibu Kota Negara yang baru ini agar bisa saling mengamankan situasi, sehingga tercipta situasi yang kondusif. Hal tersebut dilaksanakan sebagai wujud deteksi dini guna mengamankan lokasi pembangunan IKN dari ...

Respon Cepat Tim SAR Brimob Kaltim Datangi Lokasi Kebakaran di Balikpapan

Image
   Balikpapan - Tim Piket Respon Bencana dan Patroli Batalyon A Pelopor Satuan Brimob Polda Kaltim bergerak cepat mendatangi lokasi kebakaran di apartemen kamar no. 1707, lantai 17, yang terletak di Jl. Letjen Suprapto, Kecamatan Balikpapan Barat, Kota Balikpapan, Rabu (19/7/2023). Insiden yang terjadi dini hari ini diduga dipicu oleh konsleting arus listrik di dalam kamar apartemen tersebut.  Kebakaran yang melanda apartemen tersebut menyebabkan kepanikan di antara penghuninya. Namun, berkat tindakan sigap tim pemadam kebakaran, api berhasil dipadamkan sebelum merembet ke area lainnya. Tidak ada korban jiwa dilaporkan dalam kejadian ini, namun beberapa penghuni apartemen mengalami shock akibat kejadian yang mengejutkan ini. Dansat Brimob Polda Kaltim Kombes Pol. Andy Rifai, S.I.K., M.H. menjelaskan Brimob Kaltim selalu siap sedia dan tanggap dalam menghadapi bencana seperti ini. Semoga masyarakat semakin percaya dan merasa aman dengan adanya kehadiran kami," ujarnya. Hum...

Tingkatkan Iman dan Taqwa, Personel Personel Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Kaltim Rutin Gelar Binrohtal

Image
   Balikpapan - Personel Batalyon A Pelopor Satuan Brimob Polda Kaltim Rutin gelar kegiatan Pembinaan Rohani dan Mental di Masjid As-Salam, Kamis (20/07/23). Kegiatan dipimpin langsung oleh Pasimin Batalyon A Pelopor AKP Agus Susanto tersebut juga diikuti seluruh personel Sat Brimob Polda Kaltim yang beragama muslim secara khidmat. Dansat Brimob Polda Kaltim Kombes Pol Andy Rifai S.I.K., M.H., ditempat terpisah mengatakan, pentingnya memperkuat spiritualitas dalam menjalani tugas sebagai anggota Brimob. Ia berharap Binrohtal ini dapat menjadi momen refleksi dan introspeksi diri serta meningkatkan kesadaran akan tanggung jawab sebagai pelindung dan pelayan masyarakat. "Kita harus senantiasa berpegang teguh pada nilai-nilai agama yang dianut, karena dengan begitu kita akan lebih kokoh dalam menghadapi berbagai tantangan tugas kepolisian," ujar Dansat. Harapannya melalui pelaksanaan Binrohtal Agama Islam, diharapkan bahwa anggota Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Kaltim akan se...

Berikan Rasa Aman, Polres Kutai Barat Laksanakan Pengamanan Pawai Tahun Baru Hijriah

Image
   Kubar - Polres Kubar melaksanakan pengamanan pawai dalam rangka memperingati tahun baru Hijriah. Kegiatan tersebut diawasi dengan ketat oleh petugas keamanan, termasuk Bhabinkamtibmas Polsek Long Iram Aipda Markus Feri dan Brigpol Rizky Asia, untuk memastikan kelancaran dan keamanan acara. Pawai tersebut diikuti oleh masyarakat yang mengenakan pakaian khas Islam, serta membawa bendera dan spanduk dengan pesan-pesan positif. Rute pawai telah ditentukan sebelumnya dan melintasi beberapa jalan di sekitar binaan Polsek Long Iram Dalam upaya menjaga keamanan, Bhabinkamtibmas bersama anggota keamanan lainnya telah melakukan koordinasi dengan pihak panitia sejak beberapa hari sebelum acara. Mereka memastikan keberadaan personel keamanan yang cukup untuk mengawal jalannya pawai dan mengantisipasi potensi gangguan keamanan. Selama pawai berlangsung, Bhabinkamtibmas bersama anggota keamanan lainnya turut berjaga di sepanjang rute. Mereka melakukan pengawasan ketat terhadap peserta pa...

Temukan 11,11 Gram Sabu, Polsek Marangkayu Berhasil Amankan Kurir dan Pengedar Sabu di Santan Tengah

Image
   Bontang - Unit Reskrim Polsek Marangkayu berhasil meringkus kurir sekaligus pengedar yang melakukan tindak pidana peredaran gelap narkoba, di Desa Santan Tengah, Rabu (19/7/2023).  Tepat di simpang 4 Desa Santan Tengah, dijumpai seorang pria menggunakan sepeda motor dengan gerak-gerik mencurigakan. Setelah dibuntuti dan digeledah ditemukan 1 poket sabu seberat 0,77 gram di dalam dashboar motor. "Dia mengaku hanya mengantar sabu," katanya.  Atas informasi itu, polisi melakukan pengembangan. Dan menangkap pemiliknya yakni pria berinisial He 39 tahun Warga Desa Santan Ulu. Dia ditangkap di dalam rumah Jalan Pelabuhan, Desa Santan Tengah, Marangkayu.  Polisi menemukan 10 poket sabu di kamar mandi seberat 10,34 gram. Bersama timbangan digital, dan uang hasil penjualan sabu Rp 2,1 juta.  Mereka kini telah ditahan dan dijerat pasal 114 ayat (1) atau pasal 112 ayat (1) Jo Pasal 132 ayat (1) UU RI nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika.

HUT Kodam VI/MLW ke-65 Tahun, Kapolda Kaltim Beri Kejutan ke Pangdam

Image
   Balikpapan - Kapolda Kaltim Irjen Pol. Drs. Imam Sugianto, M.Si. memberikan kejutan kepada Pangdam VI Mulawaman Mayjen TNI Tri Budi Utomo di Hari Ulang Tahun ke-65 Kodam VI Mulawarman. Momen tersebut terekam sebelum Upacara Peringatan HUT ke-65 Kodam VI/MLW yang digelar di Lapangan Apel Kodam VI Mulawarman, Balikpapan, Kamis (20/7/2022). Adapun kejutan yang diberikan Kapolda Kaltim tersebut, yakni kue ulang tahun dan tumpeng. Dalam suasana gembira, kue ulang tahun dan nasi tumpeng yang dibawa Kapolda pun diberikan langsung kepada Pangdam VI Mulawarman. Hari ini Saya bersama Wakapolda dan pejabat utama Polda datang dengan maksud untuk memberikan kejutan kepada personel Kodam yang sedang memperingati hari jadinya.  Tentunya, di hari yang penting ini, kami segenap keluarga besar Polda Kaltim ikut bergembira dan turut serta merayakannya, tutur Kapolda. Kapolda Kaltim pun mengungkapkan bahwa kejutan tersebut sebagai wujud kekompakan serta sinergitas Kepolisian dan TNI beser...

815 Casis Dinyatakan Lulus Seleksi Akhir Penerimaan Bintara Polri 2023 Panda Kaltim

Image
   Balikpapan - Polda Kalimantan Timur menggelar sidang terbuka kelulusan akhir penerimaan Bintara Polri T.A.2023 di Gedung BSSC Dome Balikpapan, Rabu (19/7/2023). Sidang terbuka kelulusan akhir penerimaan Bintara Polri T.A.2023 dibuka langsung oleh Wakapolda Kaltim Brigjen Pol Drs. Mujiyono, S.H., M.Hum., yang didampingi Irwasda Polda Kaltim Kombes Pol Zulkifli, Karo SDM Polda Kaltim Kombes Pol Ari Wibowo, S.I.K., M.H. para pejabat utama Polda Kaltim, panitia Internal dan External, serta seluruh Orang tua dan Calon Siswa. Dalam sambutannya Wakapolda Kaltim mengatakan, Seluruh peserta yang hadir pada saat ini telah melalui proses seleksi yang bersih, transparan, akuntabel, humanis, unggul dan kompetitif. Proses seleksi ini dilaksanakan secara terpadu yang mana dimulai dari tanggal 19 Agustus hingga hari ini. Dengan melalui tahapan seleksi yang sangat ketat mulai dari Rikmin awal, Rikkes Tahap I, Uji Akademik dan Antropometri, Rikkes Tahap II, Uji Jasmani, Uji Psikologi dan PMK...

Dua Pengedar Narkoba di Kota Bontang Ditangkap, 0,73 Gram Sabu Berhasil Diamankan

Image
   Bontang- Satresnarkoba Polres Bontang berhasil menangkap dua pengedar sabu pada Selasa 18 Juli 2023 pukul 14.30 Wita. Dua pengedar sabu itu ditangkap di sebuah kosan di Kelurahan Api-Api Bontang Utara. Yakni Ma 41 tahun dan TB 38 tahun. Kapolres Bontang AKBP Yusep Dwi Prastiya melalui Kasat Resnarkoba Iptu M Yazid mengatakan penangkapan dilakukan atas laporan masyarakat. "Ada laporan TKP jadi tempat transaksi narkoba makanya langsung kami selidiki," ujarnya. Polisi pertama kali menangkap MA di dalam kosnya bersama barang bukti 1 poket sabu di dalam dompet berwarna hitam yang disimpan di kantong celana sebelah kiri, dan 1 poket lainnya di kantong celana sebelah kanan. MA mengaku mendapat sabu dari seorang pria berinisial TB. "Tak berselang lama, TB pun ditangkap di sebelah kos MA bersama barang bukti ponsel. MA selama ini tinggal dikosan milik TB,' ujarnya. Sabu seberat 0,73 gram pun diamankan. Mereka dijerat pasal 114 ayat (1) atau pasal 112 ayat (1) Jo Pasal 132 ...

Terancam 15 Tahun Penjara, Polres Berau Amankan Ayah Hamili Anak Tirinya

Image
   Berau - Seorang ayah tiri di Kecamatan Maratua, Kabupaten Berau, ditangkap lantaran melakukan tindakan asusila terhadap anak tirinya yang berusia 17 tahun. Kapolsek Maratua Iptu Suradi mengatakan, tersangka bernama Gurita (nama samaran), usia 38 tahun. Ia dilaporkan ke Polsek Maratua pada Sabtu 15 Juli 2023 dan ditangkap pada hari itu juga. Berdasarkan pengakuan dari tersangka, ia sudah melakukan aksi bejatnya itu sejak Desember 2022. “Aksi itu ia lakukan ketika korban menginap di rumahnya di Maratua,” ungkap Kapolsek Maratua Iptu Suradi, Selasa 18 Juli 2023. Dari pengakuan Gurita, ia tidak hanya melakukan aksinya sekali. Namun berkali-kali setiap kali korban menginap di rumahnya. “Dilakukan berkali-kali,” kata dia. Kejadian terungkap pada saat korban kembali ke Tanjung Redeb usai menginap beberapa hari di Maratua. Ibu korban merasa curiga dengan perubahan perilaku anaknya. Karenanya, ibu korban bertanya kepada teman korban. “Teman korban mengatakan kalau korban hamil. Mend...

Sambut HUT RI ke 78, Polres PPU bersama Forkopimda Gelar Pembagian 10 Juta Bendera Merah Putih

Image
   PPU -  Polres Penajam Paser Utara (PPU) bersama Forkopimda Kabupaten PPU melaksanakan gerakan nasional pembagian 10 juta bendera merah putih kepada masyarakat bertempat di depan Kantor Pemerintah Kabupaten PPU, Senin (17 Juli 2023) Waka Polres PPU Kompol Bergas Hartoko mengatakan bahwa gerakan pemberian 10 juta bendera merah putih tersebut merupakan suatu gerakan dalam rangka menyambut hari ulang tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke 78 tahun 2023. ” Untuk hari ini gerakan 10 juta bendera dipusatkan di depan Pemkab PPU, telah disiapkan oleh Pemerintah Kabupaten PPU dengan ukuran kecil , selanjutnya bendera merah putih tersebut diberikan kepada masyarakat pengguna jalan,” Ucap Kompol Bergas Hartoko. Bendera merah putih tersebut diberikan dan dipasangkan langsung oleh petugas dan unsur Forkopimda Kabupaten PPU pada kendaraan, Untuk ukuran bendera agak kecil dipasangkan pada sepion kendaraan roda dua. Ia juga berharap pencanangan gerakan pembagian 10 juta Bendera Merah ...

Seleksi Calon Anggota Bawaslu Kabupaten/Kota Kaltim 2023: Giat Pemeriksaan Kesehatan Berlangsung di Gedung Mahakam, Polda Kaltim

Image
  Balikpapan - Giat pemeriksaan kesehatan seleksi calon anggota Bawaslu (Badan Pengawas Pemilu) Kabupaten/Kota di Provinsi Kalimantan Timur. Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan kesehatan dan kesesuaian calon anggota Bawaslu dalam mengemban tugas dan tanggung jawabnya dalam menjalankan fungsi pengawasan pemilu. Selasa, 18/7/2023. Giat pemeriksaan kesehatan ini berlangsung mulai pukul 07.30 Wita hingga selesai dan dilaksanakan di Gedung Mahakam, Polda Kalimantan Timur. Tim panitia Rikkes seleksi Bawaslu Biddokkes Polda Kaltim dan Tim Seleksi Bawaslu dari masing-masing kabupaten/kota turut terlibat dalam pelaksanaan kegiatan ini. Berbagai pemeriksaan kesehatan dilakukan dalam seleksi ini, termasuk pemeriksaan tinggi dan berat badan, pemeriksaan gigi, pemeriksaan visus/mata, pemeriksaan tensi dan nadi, pemeriksaan buta warna, pemeriksaan THT (Telinga, Hidung, Tenggorokan), serta pemeriksaan fisik lainnya. Semua tahapan pemeriksaan tersebut bertujuan untuk menilai kondisi kesehatan ...

Jaga Sitkamtibmas Di Kota Balikpapan, Personel Batalyon A Pelopor Sat Brimob Polda Kaltim Lakukan Patroli Malam Hari

Image
   Jaga Sitkamtibmas Di Kota Balikpapan, Personel Batalyon A Pelopor Sat Brimob Polda Kaltim Lakukan Patroli Malam Hari Tribratanews.kaltim.polri.go.id, Balikpapan - Personel Batalyon A Pelopor Satuan Brimob Polda Kaltim melakukan patroli sebagai langkah untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), Selasa malam (18/07/23). Patroli dilaksanakan dengan tujuan memberikan rasa aman kepada masyarakat serta memberikan himbauan terkait pencegahan kejahatan di daerah sekitarnya. Sasaran dari patroli ini adalah Karang Rejo dan Gunung Dubs, dua wilayah yang dianggap perlu mendapatkan perhatian khusus dalam menjaga keamanan. Selama patroli dilakukan, tim memberikan himbauan kepada masyarakat setempat agar senantiasa waspada terhadap potensi kejahatan di sekitar mereka dan menjaga situasi kamtibmas di rumah masing-masing. Dalam melaksanakan patroli ini, personel Batalyon A Pelopor menunjukkan dedikasi dan keterampilan yang tinggi. Mereka siap menghadapi tantangan dan menj...

Biro SDM Polda Kaltim Gelar Peningkatan Kemampuan Peer Konseling Bagi Personel Polri Tahun 2023

Image
     Balikpapan - Biro SDM Polda Kaltim menggelar kegiatan Peningkatan Kemampuan Peer Konseling Bagi Personel Polri yang diselenggarakan di Swiss Belhotel Balikpapan, Rabu (19/7/2023). Kegiatan Konseling tersebut dihadiri oleh Tim Biro Psikologi SSDM Polri yang dipimpin oleh Brigjen Pol. Dra. Desy Andriani serta perwakilan dari Tim ICITAP Indonesia yang diketuai oleh Mrs. Batine Ramirez. Kegiatan Peningkatan Kemampuan Peer Konseling ini menjadi momen bagi personel Polri di wilayah Kalimantan Timur untuk meningkatkan pemahaman dan kemampuan dalam memberikan dukungan konseling antar sesama rekan kerja.  Brigjen Pol. Dra. Desy Andriani dalam sambutannya menyampaikan pentingnya peran peer konseling di lingkungan Kepolisian. Sebagai aparat penegak hukum, personel Polri seringkali dihadapkan pada situasi tegang dan stres yang dapat berdampak negatif pada kesehatan mental mereka.  Oleh karena itu, kemampuan memberikan dukungan emosional antar sesama dapat membantu meri...

Wakapolda Kaltim Hadiri Pelantikan Kepengurusan Perbakin Prov. Kaltim Periode 2023-2027

Image
  Balikpapan - Wakapolda Kaltim Brigjen Pol Drs. Mujiyono, S.H., M.Hum., menghadiri acara Pelantikan Kepengurusan Perbakin Provinsi Kalimantan Timur periode 2023-2027 yang berlangsung di Hall Pentacity BSB Balikpapan, Sabtu Malam (15/07/23). Acara pelantikan tersebut yang langsung dihadiri Ketua Umum PB Perbakin Pusat Letjen (Purn) Joni Supriyanto, turut pula dihadiri Wakil Gubernur Kaltim,  Kasdam VI Mulawarman, Kabinda Prov. Kaltim, Kepala BNP Kaltim, Ketua KONI Kaltim, Forkopimda Provinsi Kaltim, serta Pengurus Perbakin Provinsi Kaltim. Dalam sambutannya, Ketua Umum Perbakin Provinsi Kaltim menegaskan komitmen untuk terus meningkatkan prestasi menembak di provinsi ini. Dukungan penuh dari KONI (Komite Olahraga Nasional Indonesia) Provinsi Kaltim juga disampaikan dalam sambutan Ketua KONI, yang berharap kepengurusan yang baru terpilih dapat menghasilkan atlet-atlet menembak yang berprestasi di tingkat nasional maupun internasional. Kehadiran Ketua Umum PB Perb...

Selamatkan Generasi Muda, Satresnarkoba Polres Kutim Gelar Penyuluhan Di SMK Islam Nurul Hikmah

Image
  Kutim - Satuan Reserse Narkoba Polres Kutai Timur yang dipimpin Kaurmintu Aiptu Gugud melaksanakan Sosialisasi anti Narkoba kepada peserta didik baru di SMK Islam Nurul Hikmah, Jumat (14/7/2023). Kegiatan tersebut bertempat di Aula SMK Islam Nurul Hikmah dan dihadiri oleh Staf Dewan Guru serta Siswa Siswi peserta didik baru yang berjumlah 130 pelajar. Adapun sosialisasi tersebut bertujuan memberikan pemahaman kepada peserta didik baru tentang bahaya Narkoba dan melaksanakan pengenalan jenis-jenis narkoba serta akibat Hukum bagi pengguna dan pengedar narkoba sebagai mana dimaksud dalam UU No 35 Tahun 2009 Tentang Narkoba sehingga mereka tidak terjerumus di dunia narkoba. Kasat Resnarkoba Iptu Jelatu mengatakan “Kegiatan ini merupakan kegiatan pencegahan kepada Pelajar yang ada di Kabupaten Kutim agar tidak mencoba-coba untuk menggunakan Narkoba karena Pengguna dan Pengedar Narkoba sama-sama terjerat UU No 35 Tahun 2009.” Jelas Kasat Narkoba. Ditempat terpisah Kapolr...

Wujudkan Sinergitas TNI-Polri, Kapolres Kubar Ikuti Olahraga Bersama Di Kodim 0912/KBR Dalam Rangka Hut Kodam VI/Mulawarman Ke-65 Tahun

Image
  Kutai Barat- Kapolres Kutai Barat Akbp Heri Rusyaman,S.I.K.,M.H Menghadiri kegiatan olahraga bersama dalam rangka Hut Kodam Ke- 65 Kodam VI/Mulawarman dengan menyungsung tema “Mulawarman Bersinergi Untuk Negeri”. Jumat 14/07/2023 Dalam Kegiatan Tersebut Kapolres Kutai Barat didampingi  didampingi Wakapolres Kutai Barat Kompol I Gde Dharma Suyasa,S.H., Pejabat Utama (PJU) dan Personel Polres Kutai Barat Acara didahului dengan apel bersama yang dipimpin Dandim Letkol CZi Eko Handoyo,S.T dan Kapolres AKBP Heri Rusyaman,S.I.K.,M.H dibuka dengan Senam SKJ bersama, Jalan Santai dan Makan Bersama. Dalam Sambutannya Letkol CZi Eko Handoyo,S.T menyampaikan TNI - Polri merupakan alat pertahanan dan keamanan negara, sehingga dituntut harus selalu kompak, sinergi dalam rangka mengawal dan mengamankan bangsa, sehingga dengan terbentuknya sinergitas yang solid antara TNI-Polri ini Khususnya Antar Kodim 0912/KBR dan Polres Kutai Barat dalam menciptakan rasa aman kepada masya...

Bayangkara 77 Presisi Trail Adventure 2023, Kapolres Kutai Kartanegara Serahkan Bakti Sosial Bedah Rumah dan 100 Sak Semen Untuk Masjid Al-Mu'minun

Image
  Kukar - Trail Adventure 2023 merupakan puncak rangkaian Hari Bhayangkara ke-77 di Polres Kutai Kartanegara yang diselenggarakan Pada Sabtu (15/7) Pukul  09.00 Wita bertempat Pelataran Hotel Grand Elty Singasana Tenggarong. Membuka acara tersebut, Kapolres Kutai Kartanegara AKBP Hari Rosena juga melakukan Penyerahaan Bakti Sosial berupa Bedah Rumah serta penyerahaan 100 Sak Semen untuk Pembangunan Masjid Al-Mu'minun RT. 10 Kel. Bukit Biru. "Hal itu dialkukan Polres Kutai Kartanegara dalam rangka memperingati Hari Bayangkara ke- 77 tahun 2023," ujar AKBp Hari. Turut hadir meramaikan Trail Adeventure 2023 Bhayangkara 77 itu Kombes Pol Yusak Angga, AKBP Lukman Cahyono, Wadir Lantas Polda Kaltim, Ahyani Fadianur Stah Ahli Bupati Kukar, Wisnu Wardana Kepala Dinas PU, Thauhid Afrillian Noor Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan l, Arfan Boma, AP (Kadis Disperindag para PJU Polres Kutai Kartanegara. Dalam Sambutannya,  Kapolres menerangkan bahwa Start dan Finish T...

Jaga Keamanan Dan Kondusifitas Di Kota Balikpapan, Personil Sat Brimob Polda Kaltim Gelar Patroli Mobile Sambangi Masyarakat

Image
  Balikpapan - Personil Batalyon A Pelopor Satuan Brimob Polda Kaltim melaksanakan kegiatan patroli di berbagai wilayah untuk menjaga keamanan dan kondusifitas Di sekitar Kota Balikpapan, Minggu (16/07/23). Salah satu lokasi yang dikunjungi oleh patroli adalah Karang Bugis. Di sana, patroli memberikan himbauan kepada Bapak Zainul, seorang warga setempat. Warga diminta untuk tetap waspada terhadap aksi pencurian yang dapat meresahkan. Apabila mereka menemui kegiatan mencurigakan, patroli Brimob mendorong agar segera melaporkannya untuk penanganan yang lebih lanjut. Selanjutnya, patroli melanjutkan tugasnya di Gunung Sari. Warga setempat, Bapak Rian, menerima himbauan dari regu patroli terkait ancaman radikalisme yang menggunakan agama sebagai media penyebaran. Warga diingatkan untuk selalu waspada dan melaporkan setiap kegiatan yang mencurigakan kepada patroli Brimob, guna mencegah penyebaran ideologi berbahaya yang dapat mengganggu stabilitas masyarakat. Lokasi terak...

Menuju Pemilu 2024, KPU RI Adakan Simulasi Pemungutan dan Perhitungan Suara Dalam Pemilu Serentak di Kab. Kukar

Image
  Kukar - Wakapolda Kaltim Brigjen Pol Drs. Mujiyono S.H, M.Hum menghadiri kegiatan simulasi pemungutan dan perhitungan suara dalam Pemilihan Umum (Pemilu) serentak tahun 2024 yang diselenggarakan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI di Kantor KPU Kabupaten Kutai Kartanegara, Sabtu (15/7/2023). Kegiatan tersebut dihadiri oleh para Komisioner KPU RI, Ketua KPU Kaltim Rudiansyah, SE, Ketua KPU Kabupaten Kutai Kartanegara Purnomo S.H., Forkopimda Kabupaten Kutai Kartanegara, serta Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Politik se-Kaltim. Simulasi pemungutan dan perhitungan suara ini dilaksanakan sebagai bagian dari upaya penyederhanaan desain surat suara dan formulir pemilih dengan menggunakan model baru yang akan digunakan dalam Pemilu tahun 2024. Dalam upaya tersebut, surat suara Pemilu 2024 direncanakan akan disederhanakan menjadi 2 atau 3 surat suara. Model 2 surat suara tersebut akan berisi kolom dengan calon kandidat presiden dan calon wakil presiden, serta calon anggot...

Kapolres Kutai Barat Resmikan Polsubsektor di Kecamatan Tering

Image
  Kutai Barat - Kapolres Kutai Barat  AKBP Heri Rusyaman, S.I.K, M.H meresmikan Polsubsektor di Jln. Mangku Jaya RT. 006 Kampung Linggang Tering Seberang Kecamatan Tering Kabupaten Kutai Jumat, (14/07/2023) Peresmian ditandai dengan pemotongan pita oleh Kapolres Kutai Barat dan dilanjutkan serta pemotongan tumpeng oleh Kapolres Kutai Barat AKBP AKBP Heri Rusyaman, S.I.K, M.H. Dalam sambutannya, Kapolres Kutai Barat mengatakan pertama kami ucapkan Alhamdulillah ata terbentuknya Pos Polsubsektor di Kecamatan Tering ini. "Ini berkat seluruh tokoh masyarakat yg membantu kami dan kami yakin mudah-mudahan kedepan kami tetap diterima oleh masyarakat, kehadiran kami membuat warga merasa nyaman.   Dengan berdirinya Polsubsektor Kecamatan Tering diharapkan pelayanan terhadap masyarakat Banyumas dapat lebih terkoordinir dengan baik. Sementara jika ada permasalahan apapun segera komunikasikan dan jadikan kantor ini sebagai rumah untuk mencari solusi bagi masyarakat" Uc...

Sinergitas TNI-Polri, Polres PPU Bersama Forkopimda Olahraga Bersama

Image
  PPU – IKN Nusantara ,Bentuk  Sinergitas Kepolisian Resor Penajam Paser Utara bersama Kodim ppu , satpol PP , BPBD dan Instansi lain melaksanakan Olahraga Bersama yang bertempat di lapangan kantor bupati ppu  Jum'at (14/7/23). Kapolres Ppu , AKBP HENDRIK EKA BAHALWAN SH SIK, melalui kabag ops Polres Ppu AKP Jajat Sudrajat , SH,  mengatakan bahwa tujuannya dari olahraga bersama ini adalah meningkatkan kekompakan dan  kekeluargaan TNI-Polri , Satpol-PP, BPBD dan Instansi lain , sehingga menjadikan sinergitas dalam setiap kegiatan apapun. Pelaksanaan kegiatan-kegiatan seperti ini kita bisa selalu bersinergi bekerja sama dalam rangka melakukan atau memberikan pelayanan kepada kemasyarakat. Mari kita jadikan kegiatan olahraga bersama ini yang benar-benar untuk bisa saling bercengkrama saling mengenal satu sama lainya. Tidak hanya kegiatan olahraga bersama nanti kegiatan-kegiatan lainnya , apalagi kita menjelang pelaksanaan Pemilu Tahun 2024, mari kita ...